November
10
2017
     17:44

Xtrack ATV Adventure di Summarceon Mal Bekasi

Xtrack ATV Adventure di Summarceon  Mal Bekasi

Di penghujung 2017, petualangan baru telah menanti. Sebuah wahana permainan baru bertajuk “XTrack ATV Adventure” siap menemani pengunjung Summarecon Mal Bekasi. Xtrack ATV Adventure akan dibuka mulai 10 November 2017 yang berlokasi di Lapangan Parkir The Downtown Walk.

Nama Xtrack diambil dari kata Xperience Track karena permainan ini akan mengajak para pengunjung untuk menikmati serunya track yang di hadirkan. Kehadiran Xtrack di Summarecon Mal Bekasi berfokus pada wahana permainan yang mengajak keluarga untuk bermain motor ATV dengan lintasan sepanjang 235 meter dan berbagai level keahlian yang ditawarkan. Setiap harinya, Xtrack dibuka mulai pukul 10.00-19.00 WIB (Senin-Sabtu) dan pukul 07.00-19.00 WIB (hari Minggu). Cukup membeli tiket seharga Rp 35.000/org, pengunjung dapat menikmati bermain ATV dengan durasi ±10 menit di lintasan yang penuh tantangan.

Ugi Cahyono selaku Center Director Summarecon Mal Bekasi mengatakan “Wahana ini menjadi inovasi dalam memberikan pengalaman terbaru kepada pengunjung ditengah maraknya persaingan retail termasuk dengan dunia daring. Area permainan ATV yang umumnya berada jauh dari kota kini kami hadirkan di dalam lingkungan mal dan menjadi satu-satunya permainan ATV yang dihadirkan dalam lingkungan pusat perbelanjaan. Tidak hanya menyenangkan, permainan ini juga dapat menjadi sarana edukasi melatih konsentrasi, keberanian dan ketangkasan serta menjadi moment kedekatan antara orang tua dan anak-anak.

Area seluas 6.564 m2 didekorasi dengan tema rustic akan semakin menguatkan suasana natural sehingga pengunjung merasakan layaknya bermain ATV ditengah alam bebas. Gerbang dan koridor menuju area dibuat dari kayu alami yang terlihat tua dan unfinished. Selama bermain ATV, pengunjung juga akan menembus area pepohonan yang tidak hanya meneduhkan tetapi juga memberikan kekentalan suasana alam.

Xtrack ATV Adventure ini diperuntukkan bagi semua umur. Tersedia 10 motor ATV yang terbagi menjadi 5 motor besar dan 5 motor kecil. Bagi anak-anak berusia 7-12 tahun dapat menggunakan ATV kecil untuk bermain, sementara usia diatas 13 tahun menggunakan ATV besar. Anak-anak berusia dibawah 7 tahun dapat tetap bermain dengan didampingi oleh orang dewasa.

Tata Cara Bermain
Untuk dapat menikmati permainan XTrack ATV Adeventure, para pemain dapat terlebih dahulu membeli tiket. Pembelian tersedia secara offline yaitu dengan mendatangi langsung area wahana. Selain itu, penjualan tiket online juga tersedia di website www.xtrack.id dengan mengisi kebutuhan data dan melakukan pembayaran melalui sistem digital. Setelah memiliki tiket, para pemain diwajibkan datang 10 menit lebih awal dari jadwal yang telah ditentukan untuk melakukan persiapan dan mendapatkan pengarahan.

Untuk menjamin keselamatan, para pemain diwajibkan untuk menggunakan protektor atau alat pelindung untuk kepala, tangan dan kaki yang telah disediakan. Sambil menunggu waktu bermain, tim pengawas atau dikenal dengan sebutan Marshal akan memberikan pengarahan mengenai cara bermain. Tim Marshal juga akan mengawasi permainan dan membantu para pemain bila menghadapi kesulitan.

Tersedia tiga level teknik dalam bermain Xtrack ATV ini yaitu level Wolf, Tiger dan Lion. Pada level Wolf pemain akan belajar standar prosedur dalam mengoperasikan sebuah motor ATV, mulai dari cara memegang gas, rem, dan memasukan gigi. Naik ke level Tiger pemain akan belajar untuk melakukan keseimbangan saat motor mulai berjalan dan dibolehkan untuk berkendara lebih cepat. dalam level ini, pemain juga akan mempelajari teknik berbelok di tikungan. Sementara itu untuk level Lion akan mempelajari teknik berkendara melewati lumpur dan rintangan-rintangan, seperti bebatuan, tanjakan dan lubang jalan. Untuk menaiki ke level berikutnya, pemain diharuskan untuk bermain selama 10 kali permainan.

Bekerjasama dengan Pic2go, area xtrack juga dilengkapi dengan kamera yang siap mengabadikan momen terbaik para pengunjung saat bermain. Foto tersebut akan secara otomatis masuk ke facebook pengunjung sesuai dengan nama akun yang diminta saat melakukan registrasi.

Rain or Shine, We Ride, yang berarti dalam cuaca apapun Xtrack tetap siap melayani para petualang. Suasana mengendarai ATV di tengah hujan adalah pengalaman yang jarang tersedia di saat ini dan mempunyai potensi menjadi pengalaman yang tak terlupakan. Untuk mengetahui lebih banyak mengenai wahana Xtrack ATV Adventure, dapat mencari di website www.xtrack.id dan media sosial instagram @xtrack.id atau mencari #XtrackID #ATVBekasi

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved